Selasa, 22 September 2015

Mobil Masa Depan yang Bisa Berubah Tampilan Lewat Ponsel


Toyota telah memamerkan sebuah produk otomotif baru mereka yang dilengkapi dengan sistem perwarnaan paling canggih dalam industri dunia otomotif.


Itulah yang dikatakan oleh Akio Toyoda, presiden dari Toyota dalam sebuah pameran yang diadakan di Tokyo. Kalimat itu tampaknya ia rangkai dalam rangka mempertunjukan mobil multimedia baru milik perusahannya, Toyota Fun-Vii. Toyota Fun-Vii (Vehicle interactive internet) memiliki lapisan body khusus yang memungkinkan body tersebut berfungsi seperti layar sentuh pada smartphone. Layar tersebut bisa untuk menampilkan output, maupun menerima input dari pemilik mobil. Layar ini dapat terhubung ke iPad, dan pengguna dapat mengganti gambar pada layar tersebut dengan gambar yang ia miliki, atau bahkan jika mau, pengguna dapat menonton video langsung dari body mobil miliknya. Keistimewaan lainnya, mobil ini juga memiliki sistem yang mampu mengenali siapa pemiliknya dan akan menyambut sang majikan ketika hendak memasuki mobil.

Selain berbagai fungsi "kecantikan" diatas, Toyota juga memanfaatkan teknologi internet untuk kegunaan lain yang munkin lebih penting. Seperti melaporkan kondisinya saat ini kepada website dealer untuk melalkukan check-up berkala. Kapan mobil ini keluar, Toyota sendiri belum memastikan tanggal mainnya. Pameran mobil Toyota Fun-Vii ini memang dilakukan khusus untuk memperlihatkan kepada para peserta pameran mengenai betapa besarnya potensi fitur tambahan pada mobil masa depan karya mereka.

Ditulis Oleh : Unknown // 06.30
Kategori: